Saturday, August 22, 2015

Buntil Daun Singkong


Bahan / Bumbu :
  • Bahan-bahan yang digunakan:
  • 20 gram petai cina
  • 2 ikat daun singkong, lalu rebus
  • 300 gram kelapa parut
  • 5 gram ikan teri, lalu goreng

Bumbu yang dihaluskan:
  • 1 batang serai, ambil bagian putihnya, lalu memarkan
  • 4 siung bawang putih
  • 1 sdt ketumbar
  • 6 butir bawang merah
  • 1 cm lengkuas
  • 6 buah cabai merah keriting
  • ¾ sdt gula pasir
  • 1 sdt garam
  • 2 cm kencur
  • 1 lembar daun jeruk, lalu buang bagian tulangnya
  • 1 cm jahe

Bahan kuah:
  • 2 lembar daun salam
  • 2000 cc santan
  • 2 batang serai, ambil bagian putihnya
  • 2 lembar daun salam
  • 6 buah cabai rawit merah
  • ½ sdm garam
  • 6 buah cabai rawit hijau
  • 1 sdt gula pasir
  • 10 siung bawang putih, lalu haluskan

Cara Membuat :
  1. Aduk rata petai cina, kelapa parut, bumbu halus dan ikan teri.
  2. Lalu ambil daun singkong, lalu sendok campuran teri dan kelapa parut tadi, lalu lipat bagian kiri dan kanannya.
  3. Setelah itu bungkus kotak, ikat menggunakan benang kasur.
  4. Setelah itu kukus selama 30 menit hingga matang.
  5. Olah bahan kuah dengan cara rebus semua bahan kuah hingga mendidih, lalu masukkan buntil yang sudah diikat tadi, masak hingga matang dan bumbu meresap sampai kuah mengental.

Sumber: http://www.resepmasakanindonesia.me/resep-masakan-buntil-daun-singkong/

No comments:

Post a Comment